GYPSUM
TARMIZI NUR RAMADHAN
/ 16613044
Gypsum adalah batu
putih yang terbentuk karena pengendapan air laut.Gipsum merupakan mineral
sulfat yang paling umum di bumi dan terbanyak dalam batuan sedimen, lunak bila
murni.Dalam dunia perdagangan biasanya gipsum mengandung 90% CaSO4.2H2O
(Habson, 1987).Menurut Sanusi (1986) gipsum adalah suatu senyawa kimia yang
mengandung dua molekul hablur dan dikenal dengan rumus kimia CaSO4.2H2O. Dalam
bentuk murni gipsum berupa kristal berwarna putih dan berwarna abu-abu, kuning,
jingga atau hitam bila kurang murni. Dengan perlakuan panas, tekanan,
percampuran dengan unsur-unsur yang lain dapat menghasilkan berbagai jenis
gipsum.
A. Keunggulan Gypsum
1. Mudah diperbaiki
Apabila terjadi kerusakan pada gypsum yang
disebabkan jamur, flek dan benturan eksternal, kita dapat dengan mudah
memperbaikinya. Potong bagian yang
rusak dan menyambungnya dengan potongan gypsum yang baru. Ratakan
sambungan tersebut dan cat ulang dengan warna sejenis.
2. Hemat biaya
Pengerjaannya yang praktis dan efisien
membuat kita tidak perlu lagi menggunakan peralatan atau bahan pendukung
lainnya. Selain itu, waktu pengerjaan lebih cepat ketimbang dinding tembok.
3. Desain fleksibel
Gypsum memiliki fleksibelitas dalam hal
desain. Baik itu klasik, minimalis, modern, simpel dan lainnya. Gypsum juga
banyak digunakan untuk keperluan dekorasi interior.
4. Tahan api dan panas
Gypsum standar lebih kuat menahan api
dibanding tripleks. Selain itu gypsum juga mampu menepis panas.
5. Mudah menghindari jamur
Jika terkena jamur, kita bisa mengolesinya
dengan menggunakan cat minyak. Setelah kering, lapisi dengan cat tembok.
Permukaan gypsum akan nampak indah kembali.
6. Kedap suara dan tahan lama
Pemakaian gypsum sebagai pelapis dinding
dapat membantu meredam gema yang ditimbulkan akibat pantulan balik suara.
Gypsum juga memiliki daya tahan dan tingkat stabilitas yang tinggi dibanding
bahan lain yang memiliki risiko terbakar dan terserang rayap.
7. Water resistant
Pada produk gypsum tipe tertentu, terdapat
gypsum yang tahan terhadap air. Hanya saja untuk produk ini relatif lebih mahal
ketimbang gypsum standar.
Manfaat Gypsum
1. Plafon
Plafon merupakan sistem langit-langit
gantung. Dengan material gypsum maka plafon dirancang untuk mendapatkan
langit-langit dengan sambungan rata dan tidak terlihat pada ketinggian yang
dikehendaki.
2. Sistem dinding partisi
Sistem dinding partisi gypsum merupakan
sistem yang ringan & ekonomis, terdiri dari satu lapis panel gypsum atau
lebih yang dipasang pada rangka alumunium dengan menggunakan skrup pada setiap
permukaannya.
Sistem dinding partisi gypsum umumnya
digunakan pada apartemen, pertokoan, perkantoran dan industri.
Panel gypsum dibuat dengan formulasi
distribusi kepadatan yang merata sehingga memiliki daya tahan terhadap tekanan
tertentu serta lebih ringan karena dari material kapur, disamping hal tersebut
panel gypsum juga memiliki sifat fleksibel atau mudah dibentuk dan kelebihan
kelendutan yang minimum.
Keunggulan gypsum
a.
Ringan
Berat dinding panel gypsum hanya 20% dari
berat dinding batu bata
b. Tahan api
Sistem dinding partisi gypsum tidak mudah
terbakar
c. Fleksibilitas untuk disain
Gypsum yang ringan ini memungkinkan
fleksibilitas dalam hal disain. Dinding dengan gypsum juga dengan mudah
direnovasi (atau dipindahkan) dan dapat dibuat melengkung, diharuskan
penggunaannya dalam gedung-gedung tinggi.
d. Meredam suara
Bermacam-macam sistem tersedia untuk memenuhi
kebutuhan peredam suara
e. Pemasangan yang cepat
Sistem dinding partisi gypsum sangat cepat
pemasangannya sehingga mempercepat penyelesaian suatu pekerjaan
Komponen untuk plafond gypsum atau partisi
gypsum
a. Rangka hollow 4×4cm
b. Rangka hollow 2×2cm
c. Scrup panjang 25 mm dan 45 mm
d. Panel gypsum 9 mm atau 12 mm
e. Compound untuk gypsum
No comments:
Post a Comment